Meskipun Jepang bukan termasuk negeri muslim, tapi Anda bisa menjumpai beberapa masjid yang tergolong ternama di Negeri Matahari Terbit. Tentu ini berguna untuk kaum muslim yang ingin melakukan salat atau ibadah ketika sedang berada di Jepang. Semakin istimewa lagi kalau Anda datang ke Jepang saat bulan Ramadan dan menyambangi masjid yang ada di Jepang. Tercatat, beberapa di antaranya juga sudah masuk kategori bangunan bersejarah, lho! Bahkan ada yang populer sebagai objek turis juga. Apa saja? Japon berikan rekomendasi berikut ini.

 

Masjid Nagoya

Terletak satu stasiun dari area Nagoya Eki, masjid di Nagoya ini memang tidak begitu besar dan ada di tepi jalan tapi punya arsitektur yang cantik dan tentu punya desain interior dengan guratan ke-Islam-an yang kental. Sehari-hari masjid ini digunakan untuk tempat ibadah dan juga melakukan kegiatan keagamaan yang dilakukan oleh kaum muslim dari berbagai belahan dunia. Saat ramadan datang, biasanya anggota komunitas akan menyelenggarakan taraweh juga pengajian. Siapa pun bisa bergabung, Kalau lagi di Nagoya, jangan lupa mampir ya.

 
Masjid Camii

Masjid Camii menurut beberapa literatur dibangun bersama dengan sebuah sekolah pada tanggal 12 Mei 1938 oleh imigran asal Rusia, Bashkir dan Tatar. Keduanya datang ke Jepang setelah Revolusi Oktober di Negeri Beruang. Dengan diarsiteki langsung oleh Abdurreshid Ibrahim, yang kemudian akhirnya menjadi Imam pertama masjid itu. Selain Ibrahim, masjid yang bernuansa putih ini juga turut diarsiteki oleh Abdülhay Kurban Ali.

Dalam perjalanannya, Masjid Camii yang lokasinya strategis di antara Distrik Shinjuku dan Shibuya ini sempat direnovasi pada tahun 1998 dengan sokongan dari seorang donatur bernama Diyanet İşleri Başkanlığı. Ornamen jubah dengan panjang 25 meter menjadi ciri khas tempat ibadah ini.

Masjid dengan dua lantai ini juga multi fungsi, di lantai satu kita akan menemukan ruang serbaguna yang bisa dipakai sebagai lokasi akad nikah dan di lantai dua khusus untuk ibadah. Masjid cantik dengan luas mencapai 700 meter ini juga disebut-sebut sebagai masjid terbesar yang ada di Jepang karena bisa menampung 1200 jemaah dalam sekali waktu.

Kepopuleran Camii semakin menjadi karena dua selebritas Indonesia, Maia Estianty dan Syahrini melangsungkan pernikahan yang meriah di tempat ini dan menjadi buah bibir.

Masjid Fukuoka

Dikenal sebagai Fukuoka Masjid Al-Nour Islamic Culture Center, masjid ini dibangun pada 2009 dan dibuka untuk umum sejak 2012. Sama seperti masjid pada umumnya, masjid ini juga berfungsi sebagai lokasi ibadah umat Islam pada umumnya dan menjadi pusat ibadah dan komunitas Islam ketika Ramadan juga Idul Fitri tiba. Tercatat bisa menampung jemaah hingga 1000 orang. Ada konseling center yang berfungsi sebagai pusat informasi untuk mengenal Islam lebih dekat. Tempat ini juga terbuka untuk umum bila ingin dikunjungi.
Masjid Yokohama

Digadang sebagai satu-satunya masjid yang ada di Yokohama, tepatnya di Perfektur Kanagawa. Masjid Yokohama ini secara resmi dipakai pada 29 Desember 2006. Selain digunakan untuk salat sehari-hari, masjid ini juga ada kelas pendidikan Islam bagi anak-anak. Mau berkunjung ketika ada Yokohama? Silakan datang dan mengaguminya, tapi tetap menjaga adab kesopanan ya.